PARCEL

Kita sering melihat parcel disusun dengan begitu menariknya, Proses pembuatan biasanya terdiri dari Wadah parcel., bahan bahan yang dijadikan parcel serta  alat alat pendukung seperti lem, clip, plastik pembukus dan hiasan lainnya. Proses pembuat parcel biasanya mempunyai sense of art, sehingga setiap parcel yang dibuatnya bisa memiliki rasa seni dan menarik untuk dilihat, sehingga memiliki nilai jual yang tinggi, walau isi dari parcel itu sangat tidak begitu mahal. Isi dari pacel bermacam macam, ada aneka kue, buah, bunga, peralatan keramik dan bermacam macam barang yang bisa dijadikan komoditi yang bisa dijadikan parcel.

Saat menjelang hari raya keagamaan seperti Idul fitri, Natal dan Tahun baru, Imlek biasanya kita sering melihat banyak parcel di jual dari yang termurah hingga yang termahal, Harga tergantung dari bahan baku, dan seni menata parcelnya sendiri. Semakin mahal harga bahan baku, dan semakin artistiknya penataan dari parcel itu semakin tinggi pula harganya. Bisnis parcel menjelang hari raya keagamaan biasanya begitu maraknya, para konsumen parcel membeli parcel untuk di berikan kepada relasi bisnis, kekasih, anak kepada orang tua, atau bahkan diberikan oleh atasan kepada anak buahnya yang mempunyai prestasi kerja yang baik sehingga bisa menaikan pendapatan dari perusahaannya.

Tradisi pengiriman parcel sudah menjadi budaya saat saat menjelang hari raya dengan harapan pemberi parcel bisa mendapatkan perhatian lebihi dari yang menerima parcel. Misalnya seorang supplier obat obatan memberikan parcel kepada dokter dengan harapan si dokter tertap akan menuliskan resep obat obatan yang dia pasok kesetiap resep yang dituliskan untuk pasiennya,. sehigga supplier bisa meningkat omset penjualan obat obatanya melalui dokter yang dikasih parcel tadi. Begitupun untuk hal hal yang lainya misalnya seorang pejabat mendapatkan parcel dari relasi yang mengerjakan proyek negara. praktek praktek pemberian parcel seperti ini merupakan salah satu budaya untuk melakukan satu kolusi bersama  diantara mereka yang sebenarnya merugikan negara.

Parcel juga merupakan satu ucapan terima kasih, karena jasa orang yang diberi parcel, usaha orang yang memberi parcel itu menjadi lancar dan maju. Banyak motive yang terjadi dibalik pemberian parcel, parcel. Pemberian parcel sebenarnya sebagai bentu tali ikatan balas budi agar orang yang memberi parcel tetap diperhatikan oleh orang yang memberi parcel. Tidak ada satu pemberianpun parcel yang diberikan dengan tulus tanpa adanya harapan harapan lain, kecuali pemberian parcel yang tulus dari anak kepada orang tua agar orang tuanya selalu teringat dan memberikan doa kepada anaknya selalu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SWIKE

RENUNGAN BAGI ANAK DAN ORANG TUA

LIBUR LEBARAN 2012 DAN STOCK BBM