ROKOK DAN KENDARAAN UMUM

Tembakau adalah tanaman yang mempunyai komoditas, tak heran cukai dari hasil tanaman ini memberikan kontribusi yang cukup besar untuk pendapatan negara melalui cukai.Hasil tembakau Indonesia merupakan salah satu tembakau yang terbaik di dunia. Hasil dari tanaman tembakau ini telah memberikan banyak keuntungan pada beberapa sektor diantaranya adalah pengusaha rokok, pekerja pabrik rokok dan pedagang rokok dari yang kelas grosiran hingga pedagang asongan di jalanan. Sayang pendapatan ini tidak seimbang dengan apa yang yang diperoleh para petaninya, Bila musim panen raya tiba kira kira antara akhir bulan agustus hingga awal bulan oktober, harga tembakau selalu saja dipermainkan harganya, baik itu oleh calo, maupun oleh pabrikan rokok. Mereka inilah yang menikmati hasil jerih payah petani tembakau yang sesungguhnya.

Beberapa hasil utama dari tanaman tembakau adalah cerutu dan rokok. Indonesia adalah salah satu negara yang populasi penduduk yang besar didunia, dari populasi penduduk yang besar ini hampir kurang lebih 63 juta orang penduduknya adalah perokok aktif. Banyak resiko yang diakibatkan oleh rokok, diantaranya adalah penyakit saluran pernafasan, paru paru, kanker paru paru yang akhirnya membawa kepada kematian. Kita yang bisanya menggunakan jasa angkutan seperti angkot dan bis, sering menemukan perokok di dalamnya, akibatnya orang yang tidak merokok dapat menghirup asap yang keluar dari perokok tadi yang kemudian kita kenal sebagaia perokok pasif. Resiko perokok pasif ternyata lebih besar dari pada perokok aktif. Untuk itu seharusnya pemerintah mengeluarkan undang undang tentang tata cara merokok, agar para perokok tidak merokok pada tempat tempat umum, yang dapat membahayakan orang lain yang bukan perokok. Pemerintah mengeluarkan peraturan yang membatasi ruang bagi para perokok

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SWIKE

RENUNGAN BAGI ANAK DAN ORANG TUA

LIBUR LEBARAN 2012 DAN STOCK BBM